• Headline News


    Wednesday, December 13, 2023

    Jelang Hari Juang Kartika Ke 78, Kompi Senapan D Yonif 731 Kabaresi Gelar Aksi Sosial

    Namrole, Kompastimur.com
    Kompi Senapan D Yonif 731 Kabaresi menggelar aksi sosial dengan membersihkan lingkungan di dalam kota Namrole, Kabupaten Buru Selatan (Bursel).


    Aksi sosial digelar dalam rangka menyambut hari juang Kartika tahun 2023 yang jatuh pada tanggal 15 Desember nanti.

    "Aksi ini kami lakukan menyambut hari juang Kartika ke 78 yang jatuh pada tanggal 15 Desember 2023 mendatang," demikian kata Danton I Kompi Senapan D Yonif 731 Kabaresi, Letda Inf. Jamargesa Harahap,  Rabu (13/12/23) di Namrole.


    Disela-sela kerja bakti tersebut, Harahap menyebut sasaran pembersihan meliputi tempat-tempat ramai seperti pasar dan lokasi-lokasi yang dianggap perlu untuk dibersihkan.

     

    "Hari ini kita membersihkan lingkungan terutama di pasar dan sejumlah selokan," ujarnya.


    Ia mengaku, aksi ini sebenarnya sudah dilakukan secara rutin namun kemarin terjadi wabah Covid-19 mengakibatkan kegiatan ini dihentikan untuk sementara.

    "Kegiatan ini sebenarnya sudah jadi agenda rutin, namun karena kemarin Covid maka dihentikan sementara dan akan di agendakan kembali sebagai kegiatan rutin kami kedepannya," ucapnya.


    Dalam aksi bersih lingkungan tersebut, Harahap mengaku telah berkoordinasi dan membangun kerja sama dengan sejumlah instansi yang ada di Pemda Bursel.


    "Sebelum aksi ini digelar, kami sudah menyurati dan membangun kerja sama dengan sejumlah pihak di antaranya dengan Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Koperasi dan Dinas Perdagangan serta ketua pasar," akuinya.


    Ia berharap masyarakat Bursel dapat lebih peka lagi dan menyadari pentingnya kebersihan lingkungan, sebab jika lingkungan bersih maka kesehatan masyarakat akan terjaga.


    "Semoga kegiatan ini bermanfaat dan menjadi contoh bagi masyarakat kota Namrole. Perlu kami himbau juga bahwa menjaga lingkungan tetap bersih adalah hal yang baik dan sudah tentu kebersihan lingkungan menjadi tanggung jawab semua pihak. Jika lingkungan bersih masyarakat juga akan terhindar dari berbagai penyakit," terangnya.


    Lebih jauh Harahap membeberkan, jelang Hari Juang Kartika tahun 2023 ini, selain bersih - bersih lingkungan, Kompi Senapan D Yonif 731 Kabaresi dibawah pimpinan Danki Senapan D Yonif 731 Kabaresi Lettu Inf. Boy Rifa Okto juga melakukan aksi donor darah di RSUD dr. Salim Alkatiri-Namrole.


    "Kami juga melakukan aksi donor darah. Ini bentuk kepedulian kami terhadap persediaan maupun kebutuhan darah di RSUD Namrole," tandasnya. (AL)


    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Jelang Hari Juang Kartika Ke 78, Kompi Senapan D Yonif 731 Kabaresi Gelar Aksi Sosial Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top