• Headline News


    Friday, December 2, 2022

    Prioritaskan Tanjung Sial & Elpaputih, Arif Pamana Apreasiasi Kebijakan Pj Bupati As'aduddin

    SBB, Kompastimur.com - Kebijakan penjabat Bupati Seram Bagian Barat (SBB), Brigjen Andi Chandra As'aduddin, mendorong pembangunan pada daerah wilayah perbatasan Tanjung Sial dan Elpaputih lewat APBD tahun 2023 yang telah disetujui bersama DPRD itu nilai sangat tepat.


    Kebijakan penjabat Bupati SBB dengan memprioritaskan dua wilayah tersebut, ditanggapi positif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Seram Bagian Barat. Maluku.


    Tanggapan itu datang dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa Dewan Perwakilan Rakyat Daerah SBB, Arif Pamana.


    Menurut Pamana, Kebijakan Pj Bupati Andi Chandra As'aduddin merupakan bentuk kepedulian pemerintahan daerah terhadap masyarakat Tanjung Sial dan Elpaputih yang selama ini kurang mendapat perhatian dari Pemerintah daerah dalam bentuk pembangunan. 19 tahun wilayah Tanjung Sial dan Elpaputih tak menjadi prioritas Pemda SBB.


    "Alhamdulillah dengan kepemimpinan Andi Chandra As'adudin sebagai penjabat Bupati SBB kebijakan anggaran kewilayah perbatasan menjadi prioritas guna menjawab rasa keadilan bagi masyarakat Tanjung Sial dan Elpaputih serta masyarakat Seram Bagian Barat umunya." kata Pamana kepada media ini, Jumat (2/12/2022) di Piru.


    Kebijakan anggaran teralokasikan pada APBD tahun 2023 yang memprioritaskan daerah perbatasan adalah bagian dari kebijakan yang dinilai adil dalam konteks pembangunan di daerah.


    "Saya sangat mengapresiasi langkah dan kebijakan serta komitmen penjabat Bupati Andi Chandra As'aduddin terhadap wilayah perbatasan." ucap Pamana yang biasa disapa Songkok Merah itu.


    Selanjutnya itu, Pamana menyampaikan, untuk wilayah Elpaputih dari Alokasi DAK hampir 20 miliar diperuntukkan untuk infrastruktur dan ditambah lagi dengan program yang bersumber dari DAU. Sedangkan 6 Dusun diwilayah Tanjung Sial mendapatkan alokasi DAU untuk sementara yang tergambar dalam dokumen APBD berkisar 6 miliar alokasi diperuntukkan untuk infrastruktur.


    " Jika dibandingkan dengan tahun - tahun sebelumnya sejak 18 tahun terakhir tidak sekali mendapatkan perhatian. Dan tahun 2023 menjadi perhatian serius pemerintah daerah." ujarnya anak kampung itu.


    Menurutnya, keseriusan itu selain terlihat dari keberpihakan anggaran, bahkan dalam setiap kali pembahasan anggaran 2023 antara TAPD dan Banggar. TAPD Selalu menyampaikan pesan Pj Bupati Andi Chandra As'adudin untuk memperhatikan wilayah perbatasan Elpaputih dan Tanjung Sial, dan itu disampaikan langsung oleh TAPD kepada Banggar. 


    PKB berpendapat bahwa sikap dan kebijakan inilah yang ditunggu oleh masyarakat dan barulah terwujud saat Andi Chandra AssAdudin menjabat sebagai Pj Bupati SBB.


    "Langka ini membuktikan kepada masyarakat saat melakukan kunjungan ke wilayah tanjung Sial merupakan bentuk nyata keberpihakan Pemda kepada masyarakat yang selama ini luput dari perhatian pemerintah daerah." cetusnya.


    "Kehadiran penjabat Bupati beberapa waktu lalu semakin mempertegas bahwa wilayah tanjung Sial adalah sah wilayah milik kabupaten SBB sesuai dengan ketentuan Permendagri 29 tahun 2010 serta putusan Mahkamah Aggung yang memperkuat Permendagri." pungkas Pamana. (FS)


    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Prioritaskan Tanjung Sial & Elpaputih, Arif Pamana Apreasiasi Kebijakan Pj Bupati As'aduddin Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top