• Headline News


    Thursday, March 26, 2020

    Besok, Pemda Tutup Akses Ke Bursel Selama 5 Hari

    Bupati Bursel, Tagop Sudarsono Soulisa 

    Namrole, Kompastimurcom 
    Pemda Buru Selatan (Bursel) melalui Instruksi Bupati Bursel, Tagop Sudarsono Soulissa, nomor 550/410 tentang penutupan sementara akses transportasi tanggal 26 Maret 2020, akan menutup semua pintu masuk  dan keluar Bursel dimulai Jumat 27 -  Selasa 31 Maret 2020.

    Penutupan sementata akses transportasi ini meliputi, Pelabuhan Laut, Bandara Udara dan Jalan Lintas Namrole ke Namlea.

    Sesuai instruksi orang nomor satu di Bursel tersebut, penutupan askes selama 5 hari ini hanya dikhususkan bagi penumpang/orang yang akan datang dan keluar dari Bursel dan tidak diperuntuhkan bagi bahan pokok atau barang logistik lainnya.

    Kebijakan ini berdasarkan keputusan Presiden Nomor 7 Tahun 2020 tentang Gugus Percepatan Penanggulangan Corona Virus Corona (Covid-19) dan Surat edaran mentri Kesehatan RI Nomor HK 023.02/Menkes/56/2020 tentang penetapan status Corona (Covid-19) oleh WHO sebagai darurat kesehatan global yang sudah menjadi pandemik.

    Serta surat keputusan Bupati Bursel Nomor 360/61 Tahun 2020 tentang pembentukan tim gugus pencegahan penyebaran dan percepatan penanganan virus Corona di Kabupaten Bursel.

    Hal ini dilakukan Pemda Bursel demi merespon perkembangan situasi terkini, tentang pencegahan penyebaran wabah penyakit yang diakibatkan oleh Covid-19 di wilayah Kabupaten Bursel dan menjaga masyarakat dari virus mematikan itu.

    Instruksi ini bersifat perintah dan apabila tidak di indahkan, maka akan dikenakan sangsi sesuai ketentuan peraturan perundang- undangan yang diberlakukan.

    Dalam instruksi itu juga disebutkan, penutupan tranportasi ini dapat diperpanjang apabila situasi dan kondisi daerah semakin memburuk akibat penyebaran Covid-19. (KT/02)

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Besok, Pemda Tutup Akses Ke Bursel Selama 5 Hari Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top