• Headline News


    Friday, December 16, 2022

    Pemkab Maluku Tengah Gelar Pelatihan Pengadaan Barang & Jasa

    Masohi, Kompastimur.com
    Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maluku Tengah menggelar Pelatihan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Level 1 kota Masohi yang di selenggarakan pada pukul 10.00 di Isabella Hotel, Kamis (15/12/2022).


    Kegiatan  berlangsung selama 3 hari terhitung dari tanggal 15 - 17 Desember 2022, dan dibuka secara resmi oleh Assisten 1 Pemkab Maluku Tengah, Silviana Mattemmu.


    Dalam sambutan tertulis penjabat Bupati Maluku Tengah, Muhamad Marasabessy yang dibacakan oleh assisten 1 setda Maluku Tengah, Silviana Matemmu mengatakan bahwa pelatihan dan Ujian Sertifikat Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Level-1 di lingkungan Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah Tahun 2022 bertujuan Untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas penggunaan keuangan negara yang dibelanjakan melalui proses Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah, maka diperlukan upaya untuk menciptakan keterbukaan, transparansi, akuntabilitas serta prinsip persaingan/ kompetisi yang sehat dalam proses Pengadaan Barang/ Jasa Pemerintah yang dibiayai APBN maupun APBD.


    "Sehingga diperoleh barang/jasa yang terjangkau dan berkualitas serta dapat dipertanggungjawabkan baik dari segi fisik, keuangan, maupun manfaatnya bagi kelancaran tugas Pemerintah dan pelayanan masyarakat," kata Mattemmu.


    Agar dapat di realisasikannya maka  diperlukan aparatur pengelola pengadaan barang/jasa instansi pemerintah, yang memiliki kompetensi untuk melakukan kegiatan pengadaan secara baik serta dapat dipertanggungjawabkan.


    "Salah satu cara guna mencapai kompetensi tersebut maka saya berharap dapat dilaksanakan melalui Pelatihan Pengadaan Barang dan Jasa ini yang merupakan pembekalan awal sekaligus prasyarat bagi para peserta dalam mengikuti ujian sertifikat pengadaan barang/jasa Level-1," tutur Mattemmu.


    Harapannya melalui pelatihan ini juga, peserta dapat memahami dan memiliki keahlian, ketrampilan sebagai pelaku pengadaan untuk dapat melaksanakan tugas secara professional dengan dilandasi kepribadian dan etika dalam Menyusun, mempersiapkan, merencanakan, melaksanakan dan mengevaluasi proses pengadaan barang/jasa pemerintah sesuai dengan ketentuan yang berlaku. 

    Di akhir sambutannya, Mattemmu menghimbau kepada seluruh peserta pelatihan dan ujian sertifikat barang/jasa level-1 agar dapat mengikuti pelatihan ini dengan sungguh-sungguh, baik dan dapat lulus ujian sertifikasi barang/jasa sebagai bentuk tanggung jawab atas pekerjaan dan jabatan yang ada di pundak masing masing. (AJP)


    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Pemkab Maluku Tengah Gelar Pelatihan Pengadaan Barang & Jasa Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top