• Headline News


    Monday, August 15, 2022

    Karnaval Gebyar TK/PAUD Se-Pulau Haruku Menyongsong HUT Kemerdekaan RI Ke-77 Digelar

    Malteng, Kompastimur.com - Negeri Kailolo, Kecamatan Pulau Haruku Kabupaten Maluku Tengah melaksanakan kegiatan Karnaval Gebyar TK/Paud Se-pulau Haruku.


    Acara di selenggarakan di TK Aisyiyah Bustanul Athfal, Senin (15/08/2022) pukul 10.00 WIT.


    Kegiatan digelar dalam rangka menyongsong HUT kemerdekaan RI ke 77 tahun sekaligus untuk membentuk karakter anak Indonesia yang berkualitas terkhususnya di Kecamatan Pulau Haruku.


    Di samping itu, karnaval digelar supaya anak - anak TK/PAUD bisa tumbuh dan berkembang sesuai dengan tingkat perkembangannya, sehingga mereka memiliki kesiapan yang optimal didalam memasuki pendidikan dasar bahkan pada saat dewasa nanti.


    Hadir dalam giat tersebut Kapolsek Pulau Haruku,Iptu Julkisno Kaisupy, Korwil Pendidikan Kecamatan Pulau Haruku dan Staf Pemerintah Negeri Kailolo serta Pimpinan Yayasan TK Aisyiyah Bustanul Athfal Sahapory.


    Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Pulau Haruku dalam arahannya  mengajak supaya semua yang hadir mengucap syukur karena masih diberi kesempatan untuk merayakan HUT RI ke 77 tahun.


    "Kita patut bersyukur atas nafas hidup yang telah di berikan Than Yang Maha Esa sehingga kita masih bisa melaksanakan kegiatan karnaval Gebyar TK/PAUD  Se-Pulau Haruku dalam rangka menyongsong HUT Kemerdekan RI-77," ucap Kaisupy.


    Dikesempatan itu, Kapolsek meminta agar orang tua murid TK/ PAUD untuk mendidik anaknya dengan baik agar moral dan kepribadiannya juga baik saat dewasa nanti.


    "Kepada orang tua murid, mulai dari sekarang tolong dijaga tolong dididik anak-anaknya karena pada usia dini daya tanggap mereka sangat cepat sehingga perlu di ajarkan dan di tunjukan hal-hal yang baik agar kelak mereka memiliki akhlak yang baik pula," ujarnya.


    "Kalau sudah begitu, mereka akan optimal didalam memasuki pendidikan dasar hingga pendidikan yang lebih tinggi serta mereka mampu mengarungi kehidupan sampai usia dewasa," sambungnya.


    Adapun rute yang di tempuh dalam Negeri Kailolo pada Karnaval l Gebyar TK/PAUD  Se-Pulau Haruku dimulai dari TK Aisyiyah Bustanul Athfal sahapory - BalaI Desa - Masjid Nandatu Sahapory - Rumah Puasaka Tete iman dan kembali ke TK Aisyiyah Bustanul Athfal Sahapory.


    Karnaval yang di ikuti 50 Anak-anak dari TK dan PAUD Se-Kecamatan Pulau Haruku ini selanjutnya akan mengikuti berbagai jenis lomba yang akan di ikuti usai Karnaval seperti Makan kerupuk, lompat karung, lari gendong bola dan lain lain.  (KT/AJP)


    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Karnaval Gebyar TK/PAUD Se-Pulau Haruku Menyongsong HUT Kemerdekaan RI Ke-77 Digelar Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top