• Headline News


    Wednesday, December 15, 2021

    100 Peserta Vaksin di Desa Serimbu Dapat Doorprize dari Forkompincam

     


    Landak, Kompastimur.com 

    Guna untuk meningkatkan antusias masyarakat dalam mengikuti Vaksinasi untuk dirinya, maka Forkompincam Air Besar memberikan Doorpize pada Peserta Vaksinasi, Selasa (14/12/2021).


    Bertempat di Kantor Desa Serimbu Kecamatan Air Besar Kabupaten Landak, pelaksanaan Vaksinasi Dosis Pertama dilaksanakan oleh Team Vaksinasi dari Puskesmas Serimbu.


    Kepala Puskesmas Serimbu, Hengki menerangkan bahwa Vaksinasi Dosis Pertama ini menggunakan AstraZeneca. Dimana, Vaksinasi tersebut untuk masyarakat yang berusia 18 tahun keatas, dan untuk Ibu menyusui yang mana bayinya sudah berumur 7 bulan. Sedangkan untuk Ibu Hamil tidak bisa di Vaksinasi dengan AstraZeneca.


    Camat Air Besar, Ivan Zulfisani mengatakan Doorprize ini dilakukan untuk meningkatkan antusias masyarakat, khususnya masyarakat di Desa Serimbu untuk melaksanakan Vaksinasi pada dirinya guna meningkatkan Imunitas pada dirinya sendiri.


    Selain itu juga, Camat Air Besar berpesan pada Kades Serimbu, diharapkan Kades Serimbu beserta perangkat Desanya untuk mendata warganya yang belum Vaksin dan melaporkan ke kecamatan yang nantinya dapat diusulkan jumlah kebutuhan vaksin. Harapan dari Forkompincam Kecamatan Air Besar nantinya bisa 100% sudah tervaksinasi.


    Dalam kesempatannya Kapolsek Air Besar Iptu Murdiyanto menghimbau pada masyarakat Desa Serimbu agar jangan ragu - ragu apa lagi sampai merasa takut untuk di Vaksinasi, karena Vaksin tersebut sudah aman dan sudah teruji klinis.


    Kapolsek Air Besar juga mengingatkan kembali pada masyarakat Desa Serimbu untuk tetap mematuhi serta menerapkan Prokes di dalam kehidupan kesehariannya, dikerenakan Covid-19 belum berakhir sampai saat ini, bahkan kini sudah ada lagi Virus varian baru terkait Covid-19.


    Adapun dalam pelaksanaan Vaksinasi yang dilaksanakan tersebut sebanyak 100 orang masyarakat Desa Serimbu yang berhasil di Vaksinasi. 


    "Mari Bersama Kita untuk mendukung Program - Program Pemerintah dalam hal menanggulangi Covid-19 dengan salah satunya cara melaksanakan Vaksinasi pada diri kita sendiri," ajaknya. (KT-Yadhie/ECL)



    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: 100 Peserta Vaksin di Desa Serimbu Dapat Doorprize dari Forkompincam Rating: 5 Reviewed By: Kompas Timur
    Scroll to Top