• Headline News


    Saturday, September 5, 2020

    Odi: Masyarakat Harus Patuhi Protokol Kesehatan Saat Pilkada


    Ambon, Kompastimur.com
    Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) memasuki fase pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Maluku Barat Daya (MBD) sesuai jadwal tahapan, pendaftaran akan berlangsung pada tanggal 4-6 September 2020.

    Odi Orno juga menitipkan pesan kepada semua masyarakat agar mematuhi protokol covid-19.

    Menurutnya, Covid ini sudah bencana nasional sehingga kita wajib untuk mengikuti seluruh program dan aturan yang dibuat oleh pemerintah karena tujuannya pasti baik yaitu untuk menghindari masyarakat kita dari virus corona.

    "Covid ini bencana nasional sehingga kita wajib untuk mengikuti seluruh program dan aturan yang dibuat oleh pemerintah karena tujuannya pasti baik yaitu untuk menghindari masyarakat kita dari virus corona," katanya kepada wartawan kemarin.

    Odi menambahkan karena itu ketika dirinya bersama Tim akan pulang ke MBD dan akan dijemput oleh masyarakat MBD dalam jumlah yang banyak. Dirinya menghimbau agar masyarakat agar tetap menjaga yang namanya physical distancing dan segala bentuk aturan mengenai protokol kesehatan.

    "Tetapi kami tetap menghimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga yang namanya physical distancing dan segala bentuk aturan mengenai protokol kesehatan agar tetap harus jalan karena sudah merupakan program pemerintah karena demi menjaga kesehatan seluruh masyarakat MBD," himbaunya.

    Tak lupa Odi juga menyampaikan selamat ulang tahun untuk Gereja Protestan Maluku Ke 85 dan juga Kota Ambon ke 445. Semoga GPM semakin luar biasa dalam menjadi alat Tuhan di Maluku dan Kota Ambon semakin maju kedepannya. (KT-5P)

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Odi: Masyarakat Harus Patuhi Protokol Kesehatan Saat Pilkada Rating: 5 Reviewed By: Kompas Timur
    Scroll to Top