• Headline News


    Saturday, January 4, 2020

    Peduli Bencana Banjir Jabodetabek, Ketum DPP KAMIJO Turun Langsung ke Lokasi

    Teks: Gumilar Abdul Latif Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusata Lembaga Kader Militan Jokowi (DPP KAMIJO) didampingi DPW KAMIJO Banten meninjau lokasi bencana banjir dan memberikan bantuan di Perumahan Lembah Pesona Kademangan Serpong Kota Tangerang Selatan, Propinsi Banten, Kamis (02/01/2020). Foto: KAMIJO/dok.

    Bogor, Kompastimur.com
    Gumilar Abdul Latif Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Kader Militan Jokowi (DPP KAMIJO) bergerak cepat bersama tim bantuan turun ke lokasi bencana banjir.

    KAMIJO sudah turun selama tiga hari mulai 2-4 Januari 2020 bersama DPW KAMIJO Banten, DPW KAMIJO DKI Jakarta, DPD KAMIJO Kota Bogor dan KAMIJO Tangerang Selatan (Tangsel).

    "DPP Lembaga KAMIJO bersama DPW KAMIJO Banten meninjau lokasi bencana banjir dan memberikan bantuan di Perumahan Lembah Pesona Kademangan, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Propinsi Banten, Kamis (02/01/2020). Selain itu dari tim bantuan dari pusat, beberapa anggota KAMIJO bergerak serentak untuk peduli pada bencana di Jabodetabek ini," kata Gumilar Abdul Latif Ketua Umum DPP KAMIJO, saat dihubungi, Sabtu (04/01/20120).

    Saat memberikan bantuan ke lokasi bencana di Perumahan Lembah Pesona Kademangan Serpong, Kota Tangerang Selatan, Propinsi Banten, Kamis (02/01/2020). Gumilar sapaan akrabnya ditemani Kamaluddin, SE, MM., Ketua DPW KAMIJO Banten dan Harta Gumilang Sekretaris DPW KAMIJO Banten meninjau langsung lokasi bencana yang menimpa warga.
    I
    berharap bukan hanya KAMIJO yang turun ke lokasi bencana, akan tetapi semua pihak harus terlibat menolong.

    "Kerusakan dan kerugian akibat bencana banjir besar awal tahun ini sangat memprihatikan. Harta, rumah, sepeda motor, pakaian dan makanan ludes dilahap banjir, bahkan ada korban jiwa yang meninggal dunia. Ayo kita bergerak peduli pada sesama anak bangsa," ujar Gumilar penuh rasa haru.

    Selanjutnya DPP Lembaga KAMIJO menyerukan kepada pengurus dan anggota KAMIJO seluruh Indonesia untuk peduli pada bencana banjir di Jabodetabek. Gumilar juga berharap semua KAMIJO bergerak untuk membantu bencana banjir dalam bentuk apapun.

    "Yang tidak bisa di lokasi dititip aja bantuannya ke tim bantuan KAMIJO. Ini adalah misi kemanusiaan, bisa saja kita semua akan mengalami hal yang sama. Cuman waktu saja yang membedakan kapan terjadi," ajaknya.

    Sementara itu Agus Purwanto Ketua DPD KAMIJO Kota Bogor beserta tim bantuan bencana DPD KAMIJO Kota Bogor dan tim Dokpol (Dokter polisi Polda Jawa Barat) juga turun membantu korban banjir bandang  di Desa Cigowong, Kecamatan Cigudek, Kota Bogor. Mulai Jumat (03/01/2020), tim bantuan KAMIJO Kota Bogor juga bersama relawan-relawan lain turun membantu warga membersihkan lokasi terdampak bencana banjir.

    "Tampak yang terlibat yang terlibat turun ke lokasi bencana yaitu, Ormas Pemuda Pancasila (PP), Kader Militan Jokowi (Kamijo) dan Sekretariat Nasional (Seknas). Serta didukung Praja Muda Karana (Pramuka) Kwaran SMUN Leuwiliang bersinergi dalam membantu penanganan korban bencana alam Bogor Barat," terang Agus sapaan akrabnya, saat dihubungi Sabtu (04/01/2019).

    Katanya, dalam membantu penanganan korban bencana terparah di Kecamatan Sukajaya, Nanggung, Jasinga, Cigudeg. Untuk itu lanjutnya, membuka posko untuk menampung logistik (Kebutuhan Korban Bencana) di sekretariat DPD KAMIJO Kota Bogor.

    "Dari DPD Kamijo, kegiatan sosial ini adalah bagian dari kegiatan kami, tidak hanya banjir, longsor, bahkan kebakaranpun kami siap terjun demi masyarakat." imbuhnya.

    Selain itu Yanto Ketua DPW KAMIJO Yogyakarta yang kebetulan ada di Jakarta, Jumat (03/01/2019) berkesempatan menyumbangkan ratusan nasi bungkus kepada korban banjir. Dirinya sebagai anggota KAMIJO merasa terpanggil dan peduli pada korban bencana banjir di Jabodetabek.

    "Alhamdulillah sudah kami salurkan nasi bungkus dan air mineral kepada warga Serpong, Tangerang Selatan, Banten. Sumbangan ini tidak seberapa, akan tetapi bisa menjadi penyambung hidup, sampai ada bantuan lain dari masyarakat dan pemerintah," terang Yanto. (KT-Rls/red)

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Peduli Bencana Banjir Jabodetabek, Ketum DPP KAMIJO Turun Langsung ke Lokasi Rating: 5 Reviewed By: Kompas Timur
    Scroll to Top