• Headline News


    Monday, August 19, 2019

    Pesta Rakyat, Warga SBT Padati Lapangan Pancasila


    SBT, Kompastimur.com 
    Momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) Ke- 74 di Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT), dilanjutkan dengan Malam Resepsi dan pesta rakyat yang dimeriahkan oleh salah satu penyanyi Maluku yang baru naik daun yakni Putri Pasanea dan penyanyi lokal The Netral Band.

    Penampilan Putri Pasanea berhasil menghipnotis ribuan warga Kabupaten SBT yang memadati lapangan Pancasila Kota Bula, Minggu (18/8/2019) malam.

    Kedatangan Warga SBT ini terutama karena ingin menyaksikan penampilan salah satu penyanyi Maluku dan ikut memeriahkan puncak peringatan HUT RI Ke-74 di Kabupaten bertajuk Ita Wotu Nusa yang terkenal dengan lagu Kaka Enda.

    Tepuk tangan dan riuh warga mewarnai penampilan penyanyi asal Maluku tersebut. Apalagi saat lagu Kaka Enda dibawakan Putri hingga mengundang perhatian kepada Ketua dan Anggota Tim Penggerak PKK Kabupaten SBT dan penonton yang ikut goyang Kaka Enda. 

    Keseruan bertambah saat Putri menyanyikan salah satu lagu daerah  Nina Roti Baba hingga membuat penonton di sekitar kagum dan mata mereka berkaca-kaca saat mendengar lagu yang menceritakan tentang kedua orang tua tersebut. Pelantun Kaka Enda ini bahkan sempurnah saat membawakan lagu Daerah SBT itu.

    "Terimakasi atas undangannya untuk tampil menghibur malam resepsi HUT Kemerdekaan di Kabupaten SBT. Merdeka," ujar Putri.

    Meskipun baru seumur jagung, aktivitas Putri terbilang padat karena Putri beberapa kali tampil meramaikan panggung di sejumlah Kabupaten/Kota di Provinsi Maluku dan di luar Maluku. Kini saatnya penyanyi lagu kaka enda tersebut tampil di Kota Bula untuk memeriahkan dan meramaikan Malam Resepsi HUT ke- 74 Kemerdekaan RI tingkat Kabupaten SBT yang menjadi acara pamungkas untuk menghibur warga serta para undangan yang juga dihadiri lansung oleh Bupati SBT Abdul Mukti Keliobas, Forkopimda Kabupaten SBT, Sekda Kabupaten SBT dan Kepala OPD di Lingkungan Pemda SBT.

    Dalam penampilan tersebut Putri menyanyikan beberapa lagu yang dimainkan hampir tiga jam tanpa henti dengan diselingi banyolan khas penyanyi tersebut, Ia juga mengajak para pimpinan OPD dan warga Kota Bula yang hadir untuk bernyanyi  bahkan berjoged bersama di panggung.

    Ketua Panitia HUT RI Ke-74 Kabupaten SBT, Umar Bilahmar disela-sela kemeriahan saat di wawancarai mengatakan, acara yang dilaksakakan pada malam ini mengandung makna dan esensi wujud rasa syukur kepada Allah SWT, atas karunia yang menganugrahi semangat perjuangan para pendahulu bangsa dalam melawan penjajah.

    "Ini adalah wujud syukur kita yang harus selalu menjadi pendorong utama dalam mewujudkan cita-cita kemerdekaan melalui serangkaian tugas dan kewajiban kita selaku anak bangsa," kata Bilahmar yang juga Kadis PU SBT tersebut.


    Sesuai dengan tema HUT tahun ini yaitu 'Sumber Daya Manusia Unggul, Indonesia Maju', kata Bilahmar, menggambarkan bahwa pemerintah mengedepankan pengembangan SDM melalui peguasaan ilmu teknologi agar mampu berkompetisi dengan negara lain. Tekad inilah yang bisa diwujudkan, jika pemerintah dan Rakyat Indonesia saling bahu membahu dengan semangat gotong royong sebagaimana semangat para pendahulu.

    "Kabupaten SBT akan terus berupaya menunjukkan jati dirinya sebagai bagian dari bangsa Indonesia. Upaya pembangunan pun dilakukan dengan tidak meninggalkan akar budaya dan akan selaras antara pembangunan fisik dan non fisik guna menciptakan harmoni yang manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat yang ada di Kabupaten SBT," tutupnya. (KT/FS)

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Pesta Rakyat, Warga SBT Padati Lapangan Pancasila Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top