• Headline News


    Wednesday, August 30, 2017

    Pemprov - Pemkot Serahkan Hewan Qurban di Alfatah

    Ambon, Kompastimur.com
    Pemerintah Provinsi Maluku dan Pemerintah Kota Ambon sama-sama memusatkan penyerahan hewan qurban di Mesjid Raya Al-fatah Ambon, Selasa (29/8). 

    Berdasarkan data yang berhasil dihimpun, Pemerintah Provinsi Maluku yang diberikan langsung oleh Gubernur Maluku Said Assagaff menyerahkan 40 ekor sapi dan 85 ekor kambing, ditambah dengan 1 ekor sapi milik Presiden RI Joko Widodo di Maluku.

    Selain itu, secara pribadi Assagaff menyerahkan 2 ekor sapi dengan berat yang diperkirakan 1.000 kilogram. Sedangkan Pemerintah Kota Ambon yang diwakili langsung oleh Wakil Walikota Ambon Syarif Hadler juga menyerahkan 81 hewan qurban yang terdiri dari 37 ekor sapi dan 44 ekor kambing yang menyebar di seluruh kecamatan di Kota Ambon

    Gubernur Maluku Said Assagaff kepada wartawan di pelataran Mesjid Raya Alfatah, Selasa (29/8) mengaku pemberian hewan qurban merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat sehingga bisa berqurban menjelang hari raya Idul Adha 1438 Hijriah.

    "Saya mengharapkan, pembagian hewan qurban kepada masyarakat haruslah tepat sasaran dan benar-benar yang membutuhkan. Jangan melihat banyak dan sedikitnya daging yang didapati, namun lihatlah sebagai bentuk keikhlasan pemerintah dalam hal memberi kepada masyarakat," ujar Assagaff.

    Sementara itu, Wakil Walikota Ambon Syarif Hadler juga mengatakan hewan kurban yang diberikan Pemkot kepada warga masyarakat melalui beberapa masjid tersebut dengan tujuan agar pemerintah bersama-sama dengan masyarakat atau warga Kota Ambon lainya dalam rangka merayakan hari raya Idul Adha.

    Penyaluran hewan kurban ini juga dilakukan agar perayaan Idul Adha ini, ada rasa solidaritas selalu dan rasa untuk bersama-sama pemerintah dengan masyarakat.

    "Pemberian hewan kurban ini bukan sadaqah, tetapi sebagai bagian dari amanah dan iman masing-masing. Ini merupakan ungkapan dari rasa syukur kita sebagai manusia kepada sang pencipta, lalu dikurbankan sesuatu kepada sesama sebagai bagian dari upaya-upaya untuk menjalankan amanah atau perintah agama masing-masing," terangnya.

    Wawali berharap melalui perayaan hari raya Idul Adha tahun ini dapat dijadikan sebagai sumber inspirasi bagi semua masyarakat untuk hidup lebih baik lagi. (KT-HT)

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Pemprov - Pemkot Serahkan Hewan Qurban di Alfatah Rating: 5 Reviewed By: Kompas Timur
    Scroll to Top